Heyugo Girl

Artikel Kecantikan Gaya Hidup Tips Sehat

Para lanjut usia (lansia) terutama yang memiliki penyakit bawaan bukan berarti tidak bisa sembuh dan gampang terjangkit virus corona merupakan persepsi itu tidak benar. "Yang harus diperhatikan adalah tetap menjalankan pola hidup sehat bagi lansia agar terhindar dari Covid19," kata dr Henie Widowati menjawab pertanyaan peserta webinar dari Siloam Senior Healthy Community di Jakarta, Kamis (28/5/2020). Dokter Spesialis penyakit Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi dari Siloam Hospitals TB Simatupang ini juga menyampaikan, tips sehat lansia harus mengonsumsi obat yang telah dianjurkan dokter spesialis melalui konsultasi.

"Hal penting lainnya adalah rutin konsumsi vitamin sesuai dosis untuk daya tahan tubuh dan terakhir adalah mengurangi bepergian keluar rumah," katanya. Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama Siloam Hospitals TB Simatupang, dr Harijanto Solaeman MM menyatakan telah mempersiapkan skema bagi pengunjung, pasien hingga tim medis dalam menjalankan periode new normal tersebut. "Khusus pasien dan keluarga pasien saat kunjungan ke Siloam, kami akan memberikan ruang khusus agar jarak sesuai protokol cegah pandemi Covid tetap diberlakukan," katanya.

Layanan online melalui aplikasi AidoHealth langsung bersama dokter spesialis hingga melayani pasien penyakit khusus dirumah masing masing pun akan dilaksanakan. Misalnya drive thru dengan kelengkapan farmasi Fasilitas pun kami akan perbanyak. Misalnya penambahan hand sanitizer disetiap sudut layanan ruangan hingga ke kamar pasien rawat inap.

"Kami tegaskan pula, Siloam Hospitals TB Simatupang tidak akan merawat pasien terpapar Covid19," kata Harijanto. Disebutkan Harijanto, sejak awal memasuki lingkungan rumah sakit manajemen telah melakukan skrining baik di areal luar, areal tengah dan didalam ruangan. "Jika ada calon pasien yang terdeteksi reaktif dari hasil Rapid Test atau indikasi terpapar virus Corona, kami akan langsung rujuk ke rumah sakit khusus penangananan pasien Corona. Misalnya dirujuk ke Siloam Hospitals Mampang di Jakarta atau Siloam Hospitals Kelapa Dua di Tangerang," kata Harijanto.

RELATED ARTICLES

Cara Cuci Sendiri AC di Rumah

AC merupakan salah satu peralatan elektronik yang sudah menjadi kebutuhan untuk masyarakat. Ac tersebut digunakan untuk mendinginkan dan mensejukan suhu ruangan. Sehingga para penghuni di dalamnya dapat merasa betah dan nyaman untuk melakukan berbagai aktivitas. Tentunya yang namanya peralatan elektronik tetap membutuhkan perawatan agar penggunanaanya…

Inilah Ciri-ciri Bibit Sawit Berkualitas

Kelapa sawit adalah sebuah tanaman perkebunan yang sudah sangat familiar bagi masyarakat. Bisa dikatakan ada beberapa wilayan di Indonesia yang menghasilkan panen kelapa sawit cukup melimpah. Maka tidak heran jika banyak para pengusaha yang terjun dalam usaha perkebunan sawit. Namun perlu anda ketahui sebelum memutuskan…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *